Archive for the 'Renungan' Category

01
Okt
11

persangkaan kepada Allah

Orang yang tampak bersungguh-sungguh ketika berdo’a, biar bisa jadi karena keyakinannya bahwa Allah itu dekat. Allah Maha Mendengar do’a orang-orang yang berpengharapan kepada-Nya. Ia yakin bahwa Allah memperhatikan orang yang datang kepada-Nya untuk mengadukan keluh kesahnya atau memohon pertolongan-Nya. Karena kemuliaan-Nya maka adalah kelayakan bagi manusia untuk berdoa yang sungguh-sungguh sekaligus berhati-hati agar terjauh dari berdoa yang tidak layak, sekalipun Allah Sangat Luas Pemberian-Nya.

Tetapi, orang yang tampak sangat bersungguh-sungguh ketika berdoa, sampai wajahnya berkerut-kerut dan ekspresinya berubah, bisa jadi justru karena ketidakyakinannya yang tipis bahwa Allah Maha Mengabulkan doa orang-orang yang berpenharapan kepada-Nya. Ia menyangatkan diri ketika memohon kepada Allah karena khawatir keinginannya tidak tercapai, dan ia tahu Allah Maha Besar Kekuasan-Nya.

Sungguh, sangat jauh perbedaan antara kesungguhan doa orang yang yakin dan kesungguhan orang yang berdoa justru karena kurang yakin terhadap kemurahan Allah. Orang yang sangat besar keyakinannya kepada Allah ketika berdoa bisa jadi sampai menangis, mengingat besarnya karunia Allah dan kecilnya amanah yang sudah ia tunaikan. Orang yang berdoa karena kurangnya keyakinan, juga bisa menangis. Tetapi jauh sekali perbedaannya. Dan berbeda sekali persangkaannya kepada Allah.

“Aku menuruti persangkaan hamba-Ku kepada-Ku” (HR. Bukhari dan Muslim)

*KEdH*

26
Sep
11

Do’a Nabi Ibrahim

Ya Allah…

Jadikanlah negeri ini negeri yang aman dan berikanlah rezeki dan buah-buahan kepada penduduk yang beriman kepada Allah dan hari akhir

“Kepada orang-orang kafir pun Aku beri kesenangan sementara, kemudian Aku paksa menjalani siksa api neraka. Itulah seburuk-buruk tempat kembali” (Al Baqoroh : 126)

26
Sep
11

Do’a Nabi Adam as

ya Allah…

Segala apa yang engkau rahasiakan dan segala apa yang aku lakukan terbuka

Terimalah pengaduanku

Engkau Maha Mengetahui apa yang ada dalam jiwaku dan segala apa yang ada padaku

Ampunilah dosa-dosaku

Engkau Maha Mengetahui segala apa yang aku perlukan, berikanlah kepadaku apa yang aku minta

Ya Allah…

Aku memohon kepada Mu iman yang memenuhi hati dan keyakinan yang mantap benar sehingga menyadarkan aku kecuali apa yang telah Kau pastikan untukku dan menyadarkan aku sehingga aku rela atas apa yang Kau tetapkan untukku

 

*itrustyou*

15
Jul
11

Setiap hari memiliki dua pintu masuk
yang satu bernama harapan baik
dan yang satu lagi bernama keluhan

Orang yang memulai harinya
melalui pintu harapan baik
akan ramah senyum dan sapanya
bersegera tindakannya
sabar menghadapi masalah
dan ikhlas membaikkan dirinya
karena dia tahu bahwa Tuhanlah
yang membahagiakan jiwa yang baik

Dan untuk kebaikanmu
mohon jauhkan diri dari pintu keluhan

(MT)

04
Jul
11

Nasihat Seorang Arab Kepada Putranya

Wahai puteraku …

Agar engkau menjadi seorang raja yang berwibawa di hadapan manusia ..

Janganlah berbicara dalam berbagai urusan ..

Kecuali setelah mengecek kebenaran sumbernya ..

Dan jika seseorang datang membawa berita, cari bukti kebenarannya sebelum

dengan berani engkau berbicara ..

Hati-hati dengan isu .. jangan percayai setiap yang dikatakan, jangan pula

percaya sesuatu yang setengah engkau lihat ..

Dan jika engkau mendapatkan cobaan berupa seorang musuh .. hadapi dengan

berbuat baik kepadanya .. tolak dengan cara yang lebih baik, niscaya

permusuhan itu berubah menjadi cinta kasih

Jika engkau hendak mengungkap kejujuran orang, ajaklah ia pergi bersama ..

dalam bepergian itu jati diri manusia terungkap .. penampilan lahiriahnya

akan luntur dan jatidirinya akan tersingkap! Dan “bepergian itu disebut

safar karena berfungsi mengungkap yang tertutup, mengungkap akhlaq dan

tabiat”.

Jika engkau diserang banyak orang sementara engkau berada di atas kebenaran

.. atau jika engkau diserang dengan kritikan-kritikan buruk .. bergembiralah

.. sebab mereka sebenarnya sedang berkata: “engkau orang yang sukses dan

berpengaruh”, sebab,

· anjing yang mati tidak akan ditendang,

· dan tidak dilempar kecuali pohon yang berbuah

Wahai puteraku ..

Jika engkau hendak mengkritik, biasakan untuk melihat dengan mata tawon

lebah .. dan jangan memandang orang lain dengan mata lalat, sebab engkau

akan terjatuh kepada perkara yang busuk!

Tidurlah lebih awal wahai puteraku agar bisa bangun lebih awal .. sebab

keberkahan ada di pagi hari, dan saya khawatir kehilangan kesempatan

mendapatkan rizki Allah yang Maha Penyayang disebabkan engkau begadang di

malam hari, sehingga tidak bisa bangun pagi!

Akan aku ceritakan kepadaku kisah seekor kambing dan serigala, supaya engkau

aman dari orang yang berbuat makar ..

Dan saat seseorang memberikan tsiqah-nya kepadamu, jangan sampai engkau

mengkhianatinya!

Akan aku ajak engkau ke sarang singa .. akan aku ajarkan bahwa singa itu

tidak menjadi raja hutan dikarenakan aumannya!!

Akan tetapi, karena ia berjiwa tinggi! Tidak mau memakan hasil buruan

binatang lain, betapapun ia lapar .. dan perutnya melilit-lilit .. jangan

mencuri jerih payah orang lain .. sebab engkau menjadi keji!

Akan aku ajak engkau menemui bunglon .. agar engkau menyaksikan sendiri tipu

dayanya! Bunglon merubah warna dirinya sesuai dengan tempat ia berada ..

agar engkau mengetahui bahwa yang seperti bunglon itu banyak .. dan

berulang-ulang! Dan bahwasanya ada orang-orang munafik .. banyak pula

manusia yang berganti-ganti pakaian .. dan berlindung dibalik alasan “ingin

berbuat baik”.

Wahai puteraku ..

Biasakan engkau bersyukur .. kepada Allah! Cukuplah menjadi alasan untuk

bersyukur kepada-Nya bahwa engkau dapat berjalan, mendengar dan melihat!

Bersyukurlah kepada Allah, dan syukuri pula manusia .. sebab Allah SWT akan

menambah orang-orang yang bersyukur

Dan manusia senang saat mendapati seseorang yang diberi sesuatu lalu orang

itu menghargainya!

Wahai puteraku .. ketahuilah bahwa sifat utama yang paling agung dalam

kehidupan ini adalah sifat jujur!

Dan bahwasanya kebohongan, meskipun tampak memberi keselamatan .. namun

jujur lebih berakhlaq bagimu! Dan bagi orang sepertimu!

Wahai puteraku …

Persiapkan alternatif untuk segala urusan .. agar engkau tidak membuka jalan

kehinaan!

Manfaatkan segala peluang .. sebab peluang yang datang sekarang .. bisa jadi

tidak akan berulang!!

Jangan berkeluh kesah .. aku harap engkau optimis .. siap menghadapi

kehidupan ..

Jauhilah orang-orang yang putus asa dan pesimis, lari dari mereka! Dan

jangan sampai engkau duduk dengan seseorang yang selalu memandang sial

kepada segala hal!!

Jangan bergembira saat melihat orang lain terkena musibah .. jangan pula

menghina orang karena postur atau penampilannya ..

Sebab dia tidak menciptakan dirinya .. dan saat engkau menghina orang lain,

pada hakekatnya engkau menghina ciptaan dari Dzat yang Maha Mencipta dan

Membuat bentuk rupa

Jangan membuka aib orang, sebab Allah akan membuka aibmu di rumahmu .. sebab

Allah-lah Dzat yang menutupi .. dan mencintai orang yang menutupi!

Jangan menzhalimi siapa pun .. dan jika engkau hendak menzhalimi dan engkau

merasa mampu menzhalimi, ingatlah bahwa Allah SWT lebih mampu!

Jika engkau merasa hatimu mengeras, usaplah kepala anak yatim .. engkau akan

terheran-heran .. bagaimana usapan itu dapat menghilangkan rasa keras hati

dari hatimu, seakan hatimu menjadi pecah dan melunak!

Jangan mendebat .. dalam perdebatan .. kedua pihak merugi.

Kalau kita yang kalah, kita merugi telah kehilangan kebesaran kita, dan jika

menang, kita juga merugi, telah kehilangan orang lain yang menjadi lawan

debat kita .. semua kita kalah .. baik yang merasa menang .. dan yang merasa

belum menang!

Jangan monopoli pendapat .. yang bagus adalah engkau mempengaruhi dan

dipengaruhi!

Hanya saja, jangan larut dalam pendapat banyak orang .. dan jika engkau

merasa bahwa pendapatmu benar .. tegarlah dan jangan terpengaruh!

Wahai puteraku ..

Engkau dapat merubah keyakinan orang .. dan menguasai hati mereka tanpa

engkau sadari! Bukan dengan sihir, bukan pula dengan jampi .. namun, dengan

senyumanmu .. dan kosa katamu yang lembut .. dengan keduanya, engkau dapat

menyihir!!

Oleh karena itu, tersenyumlah .. maha suci Allah yang telah menjadikan

senyuman sebagai ibadah dalam agama kita, dan kita mendapatkan pahala

darinya!!

Di Cina .. jika engkau tidak murah senyum, mereka tidak akan berikan lisensi

kepadamu untuk membuka kedai ..

Jika engkau tidak menemukan orang yang tersenyum kepadamu, tersenyumlah

engkau kepadanya!

Jika bibirmu terbuka karena senyuman .. dengan cepat .. terbuka pula hati

untuk mengekspresikan isinya

Jika orang meragukanmu, bela dirimu .. jelaskan .. dan beri keterangan

pembenarannya!

Jangan suka nimbrung dan mengenduskan hidungmu dalam segala urusan .. jangan

pula ikut-ikutan, berposisi bersama banyak orang saat mereka bersikap!!

Wahai puteraku .. jauhkan dirimu dari hal ini .. aku sangat tidak suka kalau

melihatmu seperti ini!!

Jangan bersedih wahai puteraku terhadap apa yang terjadi dalam kehidupan!

Sebab kita tidak diciptakan kecuali untuk diuji dan diberi cobaan ..

sehingga Allah melihat kita .. adakah kita bersabar?

Karena itu .. santai saja .. jangan keruh hati! Yakinlah bahwa jalan keluar

dekat ..

“jika mendung semakin hitam, pertanda, sebentar lagi hujan”!!

Jangan meratapi masa lalu, cukuplah bahwa ia telah berlalu .. sia-sia kalau

kita memegang gergaji kayu, lalu menggergaji!!

Tataplah hari esok .. persiapkan diri .. dan singsingkan lengan baju untuk

menghadapinya!!

Jadilah orang yang mulia .. berbanggalah dengan dirimu!

Sebagaimana engkau melihat dirimu, begitulah orang lain akan melihatmu ..

Jangan sekali-kali meremehkan dirimu!! Sebab engkau menjadi besar saat

engkau ingin besar .. hanya engkau saja yang memutuskan ia menjadi kecil!

***Yoyoh Yusroh -Komisi 1 DPR RI-

04
Jul
11

Aku bukan Dia…

Aku bukan Dia…

Yang begitu cinta pada Tuhannya

Hingga bersedia melakukan apa saja

Walau berat, walau menghabiskan tenaga

Asalkan Tuhan telah memerintahkannya

Hingga nafas meninggalkannya

 

Aku bukan Dia…

Yang begitu takut kehilangan sayapnya

Sayap yang dijanjikan Tuhan

Bagi orang yang tak lepas menjalankan

Shalat sunnah selain yang wajib

 

Aku bukan Dia…

Yang kerap bangun tengah malam

tuk meluapkan perasaan

Pada Yang Maha Mendengarkan

Juga membangunkan kawan-kawan

Biar merasakan keheningan malam

Hingga sampai keyakinan

Bahwa Tuhan mendengarkan

 

Aku bukan Dia….

Yang mampu berjalan ke penjuru bumi

Tuk jalani tugas fitri

Sebagai ibu yang dicintai

Tak tahu tenaga apa yang dimiliki

Hingga mampu menjalani

Kairo, Gontor, Sarajevo, Bogor,  Jakarta,

Serasa hanya sejarak Tangerang Yogyakarta

 

Aku memang bukan Dia….

Yang miliki cita-cita mulia

Tuk merdekakan setiap jiwa

Di tanah Palestina yang menderita

Dari penjajahan Israel yang menggila

Dia punya jutaan keberanian

Juga miliaran kesabaran

Tuk terus memberi bantuan

Dan mengajak semua tuk kirimkan bantuan

 

Ku tahu Aku bukan Dia…..

Yang selalu saja menolong sesiapa

meski harus menempuh bahaya

bagiku Dia begitu kaya

kaya akan pengalaman, dan motivasi  tuk berkarya

tak pernah kikir dirinya

Membagi harta dan ilmunya

Juga pengalaman batinnya

Kurasa Tuhan memang sangat mencintainya

Mengilhaminya dengan jutaan kebajikan

Yang menggerakkan hati banyak orang

 

Aku bukan Dia…

Yang begitu cinta tanah airnya

Membangun keyakinan dan menyebarkannya

Bahwa kita bisa mandiri

Tak tergantung pada luar negeri

Cukup beli pesawat buatan sendiri

Yang begitu meyakini

Bahwa hak asasi takkan berseberangan dengan agama

TNI berjilbab apa salahnya

Tak kan lunturkan sapta marga

 

Meski aku bukan dia, baru ku terjaga

mengapa Umar bin Khattab tak mudah menerima

berita wafatnya Rasulullah tercinta

bukan tak beriman, bukan pula tak ikhlas

Ia hanya merasa tak percaya karena sahabatnya

Masih lekat dalam hatinya

Baru ku rasa kegelisahan, meski aku bukan Umar

 

Bagiku Dia masih ada,

senyum simpulnya,

sapaannya,

langkah-langkahnya,

kerendahan hatinya,

kesederhanaannya

dan berjuta kebaikannya

 

Allah………

Meski aku tak sebaik dia

Ku beranikan diri meminta kepadaMu

Untuk menjadi saksi, bahwa

Dialah salah satu hamba terbaikMu

 

 

*ditulis dengan cinta dan do’a untuk kakanda & sahabat, alm. Hj. Yoyoh Yusroh anggota DPR RI 2009-2014 -Ledia Hanifa-

 

13
Jun
11

bismillah..

Pertemuan yang menakutkan,
selalu menyembunyikan hadiah-hadiah terbaik.
Maka…
Tetapkanlah siapa yang bernilai bagimu
tapi yang pertemuan dengannya sangat kamu takuti.
Lalu temuilah dia.
Dan keajaiban mudah-mudahan diturunkan
bagi mu yang memberanikan diri untuk
memikul beban yang lebih besar
daripada kemampuannya.

21
Mei
11

D U I T

Banyak orang yang hari ini hatinya berisi pertanyaan yang tak terjawab

Merasa khawatir dengan kebaikan masa depannya

Yang sebetulnya jiwa-jiwa baik

Yang do’anya sudah diambang pemenuhan

Siapa lagikah yang paling pantas dijawab do’anya?

Selain dia yang lelah bekerja keras dalam kejujuran

Setia kepada keluarganya

Dan selalu berupaya menggembirakan orang lain?

S. A. B. A. R. L. A. H.

Do’amu akan terjawab.

Insyaallah..

Allah bagaimana prasangka hambanya..

21
Jan
11

tegas itu penting

Ketegasan adalah kualitas hati
yang dirindukan oleh orang yang
telah lama membiarkan dirinya
terlantar di antara keraguan
dan ketakutan.

Orang yang tidak tegas memilih
tindakan yang baik baginya,
sesungguhnya sedang tegas
membiarkan dirinya tersiksa
dalam keraguan dan rendahnya
rasa hormat terhadap diri sendiri.

Bertindaklah dengan sebaik-baiknya niat.

Jika salah, perbaiki.

Tapi tegaslah bertindak.

(MT)

19
Jan
11

Cukuplah bila aku merasa mulia karena Engkau sebagai Tuhan bagiku dan cukuplah bila aku bangga bahawa aku menjadi hamba bagiMu. Engkau bagiku sebagaimana yang aku cintai, maka berilah aku taufik sebagaimana yang Engkau cintai.

(‘Ali bin Abi Thalib)